Catatan & Puisi

Kosmos

"The Universe" by Colleen Murphy

Senja menutup harinya
Malam pun merekah
Rasa syukur terpanjatkan
Kala melihat bintang kerlap-kerlip 

Ada apa dengan langit?
Ia seakan menunjukan daya magisnya
Daya hipnotisnya
Mengeluarkan warna-warni kerajaan surga

Ilmu tentang langit memang selalu mengasyikkan
Banyak orang yang telah merelakan hidup untuknya
Jagat raya memang selalu mempesona
Ber-takterhingga jumlah galaksi di jagat raya ini

Konon jagat raya tercipta melalui ledakan besar
Kemudian dia terus berkembang sampai berjuta-juta tahun
Masih terus berkembang sampai waktu yang tak bisa ditentukan manusia
Entahlah

Manusia tidak akan ada tanpa ledakan besar itu
Tak akan ada bumi yang seindah ini
Jagat raya tidak akan eksis
Lantas, siapa dibalik semua penciptaan ini ?

Pertanyaan mendasar kemudian mulai menghantui 
Filsuf-filsuf sebelum masehi yang mempelopori
Ia saat itu takjub akan langit yang dilihatnya
Saat itu belum ada pengetahuan tentang alam semesta

Alam semesta beserta seluruh isinya kian menambah misteri
Ia gelap, dingin, menyeramkan
Susa mengartikulasikan alam semesta
Tapi, dibalik itu semua, rasa syukur mesti kita panjatkan


0 komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog

Diberdayakan oleh Blogger.